SKU Penegak Banatara (9) : Telah ikut aktif kerja bakti di masyarakat minimal 2 kali


Kita sebagai anggota Pramuka berkewajiban untuk selalu menjaga dan merawat lingkungan agar tetap bersih. Kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab semua anggota masyarakat. Karena kebersihan pangkal kesehatan. Jika lingkungan bersih udara menjadi segar, akan membuat nyaman, aman serta akan terhindar dari penyakit. Dalam pembahasan kali ini kita akan membahas tentang poin ke-9 SKU Penegak Bantara, yaitu Telah ikut aktif kerja bakti di masyarakat minimal 2 kali.

PENCAPAIN PENGISIAN SKU :
  • Minimal 2 kali mengikuti kegiatan kerja bakti di lingkungan tempat tinggalnya

PEMBAHASAN MATERI :
Kerja bakti adalah suatu kegiatan yang dilakukan bersama-sama oleh sejumlah orang demi kepentingan bersama atau demi mencapai hasil yang lebih baik. Semua anggota Pramuka diharapkan mampu melakukan bersih lingkungan secara bersama-sama.

Contoh-contoh kerja bakti yang dapat kita lakukan di lingkungan masyarakat adalah:
  1. Gotong rotong membangun jembatan
  2. Membersihkan lingkungan sekitar
  3. Bekerja sama dengan warga dan Babinsa membersihkan sungai dari sampah, dan lain-lain

Dengan kerja bakti, dapat memberikan banyak manfaat untuk semua masyarakat. Manfaat kerja bakti adalah :
  1. Terhindar dari wabah penyakit. Dengan membersihkan lingkungan membuat kita akan terhindar dari penyakit. Jika Keadaan lingkungan kotor, maka akan menimbulkan wabah penyakit.
  2. Lingkungan menjadi bersih. Dengan kerja bakti yang dilakukan semua anggota Pramuka dan masyarakat sekitar, misalkan dengan cara menyapu dan memunguti sampah yang berserakan dilapangan atau jalan dapat membuat lingkungan lita menjadi bersih dan enak dipandang mata.
  3. Pekerjaan akan cepat selesai. Kerja bakti adalah kegiatan yang dilakukan secara bersama-sama. Nah, membersihkan lingkungan yang dilakukan secara bersama-sama tersebut dapat membuat pekerjaan cepat selesai dan maksimal.
  4. Melatih anggota Pramuka bekerja sama. Kegiatan yang dilakukan secara bergotong royong ini dapat melibatkan semua anggota Pramuka di pangkalan masing-masing. Semua anggota Pramuka tersebut melaksanakan tugasnya secara bersama-sama sehingga dapat melatih anggota untuk saling bekerja sama bahu membahu dalam membersihkan lingkungan.
  5. Kerja bakti dapat meningkatkan keakraban kita dengan masyarakat Nah, dengan melakukan kerja bakti ini sebaiknya masyarakat berbaur dengan anggota untuk melakukan pekerjaan secara bersama-sama, sehingga dapat meningkatkan rasa keakraban antara masyarakat  dan anggota pramuka itu sendiri.

Intinya Kerja Bakti adalah kerja bersama-sama, gotong royong, serta sukarela tanpa mengharapkan imbalan atau upah demi kepentingan bersama. Seorang Pramuka harus mampu menjadi pioner dalam mempererat persatuan bangsa sebagaimana amanah Pancasila poin ke-3.

Posting Komentar

0 Komentar